Level Jarak Sosial Diperpanjang hingga 17 Oktober
Foto: Jarak sosial
Level jarak sosial saat ini (wilayah metropolitan level 4, wilayah regional level 3) akan diperpanjang hingga 17 Oktober. Pembatasan untuk pertemuan pribadi juga akan berlanjut.
Untuk wilayah level 4, empat orang dapat berkumpul sebelum pukul 18:00 dan dua orang setelahnya. Maksimal enam orang, termasuk yang sudah divaksinasi, dapat berkumpul di restoran, kafe, dan rumah. Untuk wilayah level 3, di mana pun lokasinya, empat orang dapat berkumpul dan maksimal delapan orang termasuk yang sudah divaksinasi.
Selanjutnya, pembatasan pertemuan olahraga luar ruangan juga akan berubah. Olahraga luar ruangan seperti futsal, baseball, dan sepak bola dibatasi di wilayah level 4. Namun, peraturan baru memungkinkan pertemuan yang lebih besar yang mencakup orang-orang yang telah divaksinasi.
Untuk informasi lebih lanjut, lihat situs web COVID-19.
Info Lebih Lanjut
Level Jarak Sosial Diperpanjang hingga 17 Oktober
Situs web COVID-19: ncov.mohw.go.kr (Bahasa Korea, Inggris, Mandarin)
Hotline Perjalanan Korea 1330:
+82-2-1330 (Bahasa Korea, Inggris, Jepang, Mandarin, Rusia, Vietnam, Thailand, Melayu)