5 Destinasi Musim Dingin yang Lebih Cantik dengan Salju

5 Destinasi Musim Dingin yang Lebih Cantik dengan Salju

Jalan Manhangjae

Salah satu hal terbaik dari berwisata pada musim dingin adalah menikmati pemandangan bersalju nan indah. Salju membuat pemandangan musim dingin menjadi lebih cantik, entah apakah pemandangan itu adalah pemandangan alam ataukah jalanan kota yang sibuk. Di sini, kami akan memperkenalkan lima destinasi indah yang secara khusus tampak luar biasa dengan salju. Berkemaslah dan persiapkan diri Anda untuk merasakan suasana musim dingin di kawasan pegunungan Gangwon-do, di Katedral Myeongdong di jantung kota Seoul, dan di hutan bersalju di Pegunungan Deogyusan.

Jalan Manhangjae

Photo_Jalan Manhangjae

Jalan Manhangjae

Photo_Manhangjae

Pintu Masuk Manhangjae             Pintu Masuk Manhangjae

Jalan Manhangjae adalah jalan lembah di sekeliling perbatasan Jeongseon, Yeongwol, dan Taebaek di Gangwon-do dan titik tertinggi yang dapat Anda capai dengan mobil. Untuk mencapai Jalan Manhangjae, berkendaralah melalui serangkaian jarang berliku yang akan mengantar Anda ke ketinggian 1.330 meter di atas permukaan air laut, yang terkenal sebagai jalur berkendara populer untuk menikmati pemandangan alam.

Photo_Jalan Manhangjae

Jalan Manhangjae

Di pintu masuk jalan tersebut, terdapat sebuah batu yang berfungsi sebagai penanda untuk belok ke kiri dan menaiki bukit. Ikuti jalan tersebut untuk menemukan sejumlah kincir angin yang berfungsi dengan tenang. Kincir angin yang menjulang tinggi di atas hutan berlatar langit musim dingin yang cerah dikenal sebagai spot paling fotogenik di tempat wisata tersebut, jadi jangan lupa untuk mengambil foto saat sedang berada di sini.

Photo_Jalan Manhangjae

Jalan Manhangjae

Tepat di seberang tanda masuk Jalan Manhangjae adalah Taman Jalan Hutan Langit di mana pepohonan berdiri tegak dan tinggi. Dengan curah salju yang cukup, pepohonan dan lanskap bersalju di sana pun akan mendapatkan sentuhan sentimental. Tempat ini tidak hanya terkenal akan pemandangan hutan bersaljunya, tetapi juga menarik pengunjung pada musim semi dan musim panas dengan bunga liar yang warna-warni.

Jalan Manhangjae Jeongseon
Alamat:
865, Hambaeksan-ro, Jeongseon-gun, Gangwon-do (강원도 정선군 고한읍 함백산로 865)
Petunjuk arah: Naik taksi selama 15 menit dari Stasiun Gohan
Jam operasional: Buka 24 jam / Buka sepanjang tahun
Biaya masuk: Gratis

Hutan Birch Wondae-ri

Photo_Hutan Birch

Hutan Birch Wondae-ri

Spot pendakian populer, Hutan Birch Wondae-ri dicintai karena pohon-pohonnya yang berdiri tegak, seolah-olah akan mencapai langit. Hutannya indah sepanjang tahun, tetapi yang paling menarik para pengunjung adalah pemandangan musim dinginnya. Keindahan hutan musim dingin yang tenang dari pohon-pohon keperakan nan pucat yang tersebar di seluruh penjuru dataran putih bersalju menarik pengunjung tanpa henti, bahkan sekalipun udara dingin.

Photo_hutan Birch

Hutan Birch Wondae-ri dalam bola kristal

Photo_hutan Birch

Hutan Birch Wondae-ri

Kawasan hutan ini memiliki sekitar 700.000 pohon yang sangat tinggi, hingga Anda mungkin hampir tidak bisa melihat dahan-dahannya yang tertutup salju. Pada hari yang cerah, Anda mungkin bahkan tidak akan bisa merasakan dinginnya musim dingin berkat hutan yang tebal dan cahaya matahari yang menyinarinya. Untuk petualangan di tanah musim dingin, masukkan Hutan Birch Wondae-ri ke dalam rencana perjalanan Anda.

Hutan Birch Wondae-ri
Alamat:
763-4, Wondae-ri, Inje-gun, Gangwon-do (강원도 인제군 원대리 763-4)
Petunjuk arah: Naik bus tujuan Hyeon-ri (Wondae, Hachu), dari Terminal Bus Inje yang terletak 30 meter dari Terminal Bus Antarkota Inje dan turun di Wondae-ri. Lalu, berjalanlah selama sekitar 15 menit ke Hutan Birch Wondae-ri.
Jam operasional:
1 November – 1 Maret: 09:00-14:00
1 Mei – 31 Oktober: 09:00-15:00
* Akses menuju pegunungan dibatasi dari 2 Maret – 30 April
* Tutup setiap Senin dan Selasa
Biaya masuk: Gratis

Air Terjun Maewoldae

Photo_Air Terjun

Di depan Air Terjun Maewoldae

Air terjun tak semata-mata menjadi tempat tujuan pada musim panas. Misalnya saja, pemandangan musim dingin di Air Terjun Maewoldae di Cheorwon, Gangwon-do akan membuat semua orang merasa bahwa waktu telah berhenti. Pada musim dingin, air terjun tersebut akan membeku dan berubah menjadi riam es dan untaian es. Air terjun yang membeku, juga sekelilingnya, tetap diam dan bergeming dan menggambarkan pemandangan yang indah.

Photo_Air Terjun

Air Terjun Maewoldae                               Duduk di depan Air Terjun Maewoldae

Perairan yang membeku menutupi tebing setinggi 40 meter ini sering dikunjungi oleh para pecinta panjat tebing. Bahkan jika Anda tidak tertarik dengan panjat es, Air Terjun Maewoldae layak dikunjungi untuk kesempatan berfoto yang mengesankan dengan latar belakang “air terjun es” atau seperti berpura-pura duduk di atas singgasana es.

Air Terjun Maewoldae di Cheorwon, Ganwon-do
Alamat:
222-5, Jamgok-ri, Cheorwon-gun, Gangwon-do (강원도 철원군 근남면 잠곡리 222-5)
Petunjuk arah: Naik bus tujuan Jamgok-ri dari Terminal Bus Antarkota Wasu ke Halte Bus Air Terjun Maewoldae dan berjalanlah selama sekitar 20 menit.
Jam operasional: Buka 24 jam / Buka sepanjang tahun
Biaya Masuk: Gratis

Katedral Myeongdong

Photo_Katedral Myeongdong

Katedral Myeongdong di siang hari

Di kota Seoul yang sibuk, di mana gedung-gedung tinggi memenuhi cakrawala, Katedral Myeongdong adalah satu dari sedikit bangunan dengan pesona yang sangat indah. Gereja ini menjadi tempat wisata populer pada musim dingin, terutama pada musim Natal. Ketika matahari terbenam, gedung dan halaman gereja mulai diterangi oleh lampu malam yang lembut tetapi memukau. Dengan salju, Katedral Myeongdong menjadi salah satu landmark musim dingin yang paling nyaman di Seoul. Bahkan dengan katedral di samping, lingkungan Myeong-dong dipenuhi oleh toko-toko dan restoran, jadi Anda sebaiknya melakukan tur di area tersebut sebelum musim dingin berakhir.

Photo_Malam hari di Katedral Myeongdong

Malam hari di Katedral Myeongdong

Katedral Myeongdong
Alamat:
74, Myeongdong-gil, Jung-gu, Seoul (서울특별시 중구 명동길 74)
Petunjuk arah:
1.    Berjalanlah sekitar 400 m dari Stasiun Eulji-ro 3 (sam)-ga (Seoul Subway Line 2, 3), Exit 12
2.    Berjalanlah sektiar 600 m dari Stasiun Myeong-dong (Seoul Subway Line 4), Exit 8
Jam operasional: Bangunan katedral 07:00-20:00 / Halaman gereja buka 24 jam
Biaya masuk: Gratis
Situs web: http://www.mdsd.or.kr (Bahasa Korea, Inggris)

Gunung Deogyusan

Photo_Gunung Deogyusan

Gunung Deogyusan

Karena salju tahunannya yang turun lebat, Gunung Deogyusan di Muju, Jeollabuk-do terkenal sebagai salah satu pegunungan musim dingin yang paling indah. Gunung ini terutama terkenal akan pepohonan indah yang tertutup embun beku. Kristal es yang menutupi pepohonan membuat hutan tampak seakan mengenakan pakaian putih dari kejauhan, tetapi berkilau bila dilihat dari dekat, menciptakan suasana yang mempesona.

Photo_Gunung Deogyusan

Gunung Deogyusan                Gunung Deogyusan

Photo_Gunung Deogyusan

Penginapan Hyangjeokbong di Gunung Deogyusan

Gunung Deogyusan ada di daftar setiap penggemar pendakian musim dingin di Korea, meski Anda tak harus menjadi pendaki ahlih untuk mencapai puncaknya. Anda bisa mencapai Puncak Silcheonbong dengan naik gondola dari Resort Muju. Dari sana, ikuti jalan setapak menuju ke Puncak Hyangjeokbong, yang terletak pada ketinggian 1.614 meter di atas permukaan air laut untuk menikmati pemandangan bersalju.

Taman Nasional Deogyusan di Muju, Jeollabuk-do
Alamat: 159, Gucheon-dong 1(il)-ro, Muju-gun, Jeollabuk-do (전라북도 무주군 설천면 구천동1로 159 덕유산국립공원관리사무소)
Petunjuk arah:
Naik Bus Nongeochon No 23-6 dari Terminal Bus Muju ke Halte Bus Gucheon-dong dan berjalanlah selama sekitar 10 menit ke Pintu Masuk Gunung Deogyusan
* Mengingat adanya beberapa jalur pendakian, para pengunjung diimbau untuk menjadikan Taman Nasional Deogyusan sebagai titik tujuan untuk memilih jalur yang sesuai.
Jam operasional: Buka 24 jam / Buka sepanjang tahun
Biaya masuk: Gratis
Situs web: www.knps.or.kr (Bahasa Korea, Inggris, Mandarin)

Lift Gondola Resort Deogyusan Muju di Muju, Jeollabuk-do
Alamat:
185, Manseon-ro, Muju-gun, Jeollabuk-do (전라북도 무주군 설천면 만선로 185)
Petunjuk arah: Naik taksi selama kira-kira 30 menit dari Terminal Bus Muju ke Lift Gondola Resort Deogyusan Muju
Jam operasional:
Senin-Kamis 10:00-16:00
Jumat 10:00-16:30
Sabtu 09:30-16:30
Minggu 09:30-16:00
* Jam terakhir untuk kembali adalah 30 menit setelah waktu tutup
Biaya perjalanan: Dewasa 18.000 Won / Anak-anak 14.000 Won
* Biaya perjalanan berdasarkan perjalanan pulang-pergi

* Kolom ini terakhir diperbarui pada Desember 2021, dan karenanya informasi mungkin berbeda dari yang tercantum di sini. Kami menyarankan Anda untuk memeriksa detail sebelum berkunjung.
* Kolom konten disediakan oleh TRAVELHOLIC, penulis Jolly Kim(김지영)


Klik di Sini untuk Sumber Artikel

Share This Article

Related Post